Double chin reduction atau yang biasa disebut dengan operasi dagu berlipat adalah keadaan dimana bertumpuknya lemak dibagian dagu yang menghasilkan keriput atau lipatan pada bagian dagu dan membentuk dagu seolah-olah memiliki dua dagu.
Chin Liposuction – prosedur ini dilakukan dengan cara menyayat sebagian kecil kulit dibagian dagu lalu memasukkan selang kecil untuk menyedot lemak-lemak yang menumpuk. prosedur ini dilakukan di bawah anestesi lokal dan seringnya memakan waktu 30-60 menit.
Under Chin – prosedur ini digunakan dalam kasus-kasus di mana otot-otot dan kulit di bawa dagu longgar dan lemah karena penuaan atau penururnan berat badan secara drastis. Prosedur ini dilakukan dengan anestesi lokal. Sayatan kecil dibuat di bawah dagu lalu otot yang kendur dan kulit yang kendur di leher kemudian akan dipotong atau ditarik ke depan ke daerah telinga.Prosedur ini secara menyeluruh menghilangkan kulit yang kendur di area leher dan wajah, menciptakan wajah dengan V-line yang ramping dan indah